no fucking license
Bookmark

IPA (RPP,Silabus,KI/KD) Kelas 7-VII Semester 1 Kurikulum 2013 Revisi

Advertisement
IPA (RPP,Silabus,KI/KD) Kelas 7-VII Semester 1 Kurikulum 2013 Revisi
IPA (RPP,Silabus,KI/KD) Kelas 7-VII Semester 1 Kurikulum 2013 Revisi RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN(RPP)

Satuan Pendidikan : ....................................................
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
Kelas / Semester VII (Satu) / 1
Topik Objek IPA dan Pengamatannya
Sub Topik Objek IPA dan Pengamatan
Pertemuan    :    Ke 1
Alokasi Waktu 3 X  40 menit ( 1 kali pertemuan )

B. KOMPETENSI DASAR
1.1 Mengagumi keteraturan dan kompleksitas ciptaan Tuhan tentang aspek fisik dan kimiawi, kehidupan dalam ekosistem, dan peranan manusia dalam lingkungan serta mewujudkannya dalam pengamalan ajaran agama yang dianutnya
2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam melakukan pengamatan, percobaan, dan berdiskusi
2.2 Menghargai kerja individu dan kelompok dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi melaksanakan percobaan dan melaporkan hasil percobaan
2.3 Menunjukkan perilaku bijaksana dan bertanggungjawab dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam memilih penggunaan alat dan bahan untuk menjaga kesehatan diri dan lingkungan
2.4 Menunjukkan penghargaan kepada orang lain dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi perilaku menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan
3.1 Memahami konsep pengukuran berbagai besaran yang ada pada diri, makhluk hidup, dan lingkungan fisik sekitar sebagai bagian dari observasi, serta pentingnya perumusan satuan terstandar (baku) dalam pengukuran
4.1 Menyajikan hasil pengukuran terhadap besaran-besaran pada diri, makhluk hidup, dan lingkungan fisik dengan menggunakan satuan tak baku dan satuan baku

C. INDIKATOR
Menunjukkan ketekunan, tanggung jawab, saling menghargai  dalam kegiatan belajar dan bekerja baik secara individu maupun berkelompok
Memiliki rasa ingin tahu, teliti, dan peduli lingkungan melalui diskusi, kerja kelompok, dan melakukan praktikum pengukuran besaran pokok.
Menyebut kan objek yang dipelajari dalam IPA.
Menjelaskan kegunaan mempelajari IPA.
Menyajikan hasil pengamatan, inferensi dan mengkomunikasikan hasil.
Terampil dalam melakukan suatu kegiatan dalam proses belajar mengajar.
Menjelaskan 3 komponen ketrampilan proses meliputi: pengamatan, inferensi dan komunikasi.

D. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui observasi dan diskusi
Siswa dapat mengembangkan perilaku tanggung  jawab,ketekunan, saling  menghargai dalam kegiatan belajar dan bekerja baik secara individu maupun berkelompok.
Siswa dapat mengembangkan rasa ingin tahu, teliti, dan peduli lingkungan melalui diskusi, kerja kelompok.
Siswa dapat menyebutkan objek yang dipelajari dalam IPA.
Siswa dapat  menjelaskan kegunaan mempelajari IPA.
Siswa dapat menyajikan hasil pengamatan, inferensi dan mengkomunikasikan hasil. 
Siswa terampil dalam melakukan suatu kegiatan dalam proses belajar mengajar.
Siswa dapat menjelaskan tiga komponen ketrampilan proses meliputi: pengamatan, inferensi dan komunikasi

E. MATERI PEMBELAJARAN
Objek yang dipelajari dalam IPA  meliputi seluruh benda di alam dengan segala interaksinya untuk dipelajari pola-pola krteraturannya.
Kegunaan belajar IPA, agar kita dapat meningkatkan kwalitas hidup, memahami berbagai  hal di sekitar kita, menyelesaikan masalah, berfikir logis dan sistematis.
Pengamatan : melibatkan panca indra, termasuk melakukan pengukuran dengan alat    ukur yang sesuai. Pengamatan dilakukan untuk mengumpulkan data dan informasi.
Inferensi : merumuskan penjelasan berdasarkan pengamatan. Penjelasan ini digunakan untuk menemukan pola-pola atau hubungan- hubungan antar aspek yang diamati serta membuat prediksi.
Komunikasi : mengkomunikasikan hasil penyelidikan baik lisan maupun tulisan. Hal yang dikomunikasikan termasuk data yang disajikan dalam bentuk tabel, grafik, bagan dan gambar yang relefan.

F. METODE PEMBELAJARAN 
Pendekatan : Scientific
Metode : Observasi dan diskusi
Model : Problem Based Learning

G. SUMBER DAN  MEDIA PEMBELAJARAN
Media :     Alam sekiter kita
Alat dan bahan : Alat indra dan lingkungan
Sumber Belajar : Buku Siswa IPA Kelas VII, Puskurbuk 2013
  Buku Guru

H. KEGIATAN  PEMBELAJARAN
Kegiatan
Tahapan pokok
Deskripsi Kegiatan
Alokasi
Waktu
Pendahuluan
Orientasi siswa pada masalah
þ   Siswa menyimak masalah yang disampaikan guru tentang pengamatan dalam pembelajaran IPA.
þ   Siswa diminta memberikan tanggapan dan pendapat terhadap masalah tersebut.
þ   Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan menjelaskan cara pambelajaran yang akan dilaksanakan.
10 menit
Inti
Mengorganisasi siswa dalam belajar
þ   Siswa membentuk kelompok belajar sesuai arahan guru.
þ   Siswa menerima LKS untuk pengamatan
20 Menit

Membimbing pengamatan siswa secara mandiri maupun kelompok
þ   Siswa melakukan pengamatan sesuai petunjuk LKS dan berdiskusi dalam kelompok mencari solusi terkait dengan masalah yang telah diidentifikasi.
þ   Guru memfasilitasi dan membimbing kelompok, belajar berdiskusi untuk menjawab permasalahan aktual yang ada di lingkungan.
20 Menit

Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
þ   Siswa menjawab pertanyaan pada LKSdan menyajikan dalam laporan tertulis.
þ   Siswa menyajikan laporan pembahasan hasil temuan, penarikan kesimpulan didepan kelas
20 Menit
Penutup
Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
þ   Siswa dibimbing guru melakukan analisis terhadap pemecahan- pemecahan masalah yang telah ditemukan siswa.
þ   Kelompok siswa yang berhasil memecahkan permasalahan diberi penghargaan.
þ   Guru melakukan evaluasi hasil belajar mengenai materi yang telah dipelajari siswa.
20 Menit
[ads-post]
I. PENILAIAN 
1.       Metode dan bentuk instrumen
Metode
Bentuk intrumen
1.    Sikap
Lembar pengamatan sikap
2.   Tes unjuk kerja
Tes penilaian kinerja dalam pengamatan

Lampiran 1 : Instrumen penilaian non tes

1.       PENILAIAN SIKAP
Mata pelajaran :   IPA Semester :  1 ( satu )
Kelompok         :     Kelas :

NO


NAMA SISWA


SKOR
Komitmen tugas
Kerja sama
ketelitian
minat
Jumlah skor
Nilai

1







2







3







4








SKOR NILAI   =   0 - 100

Selengkapnya tentang IPA (RPP,Silabus,KI/KD) Kelas 7-VII Semester 1 Kurikulum 2013 Revisi, silahkan download menggunakan link download di bawah ini:

| IPA (RPP) Kelas 7-VII Semester 1 Kurikulum 2013 Revisi
 | IPA (Silabus) Kelas 7-VII Semester 1 Kurikulum 2013 Revisi
 | IPA (KI/KD) Kelas 7-VII Semester 1 Kurikulum 2013 Revisi
Advertisement
Advertisement
Posting Komentar

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungannya.
1. Silahkan berkomentar dengan menggunakan bahasa yang baik
3. Mohon untuk berkomentar 1 kali saja untuk topik yang sama.
4. Setiap komentar yang dikirim menunggu persetujuan Admin untuk di terbitkan.